0 items - Rp0 Keranjang

Hal Yang Harus Diperhatikan Dalam Memilih Shampo Mobil Atau Motor

Hal Yang Harus Diperhatikan Dalam Memilih Shampo Mobil Atau Motor

Dalam memilih shampo mobil kebanyakan orang menganggap remeh hal ini, karena menurut mereka shampo mobil yang mereka beli bisa membersihkan kotoran di mobil. Harga murah dan hemat tapi tidak melihat kualitas dari shampoo tersebut, itu bisa berakibat fatal bagi mobil anda. Bukannya mobil anda makin bersih dan kinclong malah tambah buram, karena salah memilih shampoo mobil. Dengan demikian ada baiknya kita sebagai pembeli harus cermat dalam memilih shampoo yang baik dan kualitasnya sudah terjamin. Nah, berikut ini saya mencoba memaparkan, hal yang harus diperhatikan ketika memilih shampoo mobil atau motor.

1. Cek Ph shampoo mobil atau motor yang anda beli

Dalam memilih shampoo mobil atau motor, usahakan anda perhatikan terlebih dahulu Ph shampoo tersebut, karena Ph shampoo yang anda beli sangat mempengaruhi hasil cucian kendaraan anda. biasanya, shampoo mobil atau motor yang berkualitas itu rata-rata Ph nya 7, makanya ketika anda membeli shampo mobil, dan anda menemukan ph shampo dibawah 7. Maka urungkan niat anda untuk membelinya, karena bisa mengakibatkan mobil atau motor anda korosi atau karatan pada bagian komponen kendaraan anda.Lalu kenapa harus Ph 7 ? karena Ph tersebut setara dengan Ph netral air, sehingga tidak mengakibakan kerusakan pada cat mobil atau komponen yang lainnya.

2. Mengandung Brightening Agent

Apa itu Brightening Agent ? yaitu, sejenis zat yang berfungsi untuk mengkilapkan body mobil atau motor anda. jadi jangan sungkan-sungkan untuk memilih shampo yang mengandung zat tersebut supaya mobil anda kinclong tahan lama karena memilih shampoo yang tepat untuk kendaraan anda.

3. Harus waspada akan kandungan silikon

Apakah anda tau efek samping dari silikon pada mobil anda ? iya, kandungan silikon yang besar pada shampo pilihan anda, itu bisa mengakibatkan kerusakan pada cat mobil anda. semakin besar kandungan silikonnya semakin besar pula masalah cat mobil anda yaitu bisa pudar atau kusam. Makanya, dalam memilih shampoo mobil harus perhatikan kandungannya terlebih dahulu, kalau bisa yang mengandung bahan alami seperti kaolin dan carnauba. Karena bahan-bahan tersebut tidak menimbulkan resiko pada cat mobil anda.

4. Memilih shampoo mobil atau motor dengan kemasan kecil

Apa salahnya anda membeli shampo mobil atau motor dengan kemasan yang kecil, karena sebenarnya ini tidak terlalu berpengaruh pada kendaraan anda. Ini Cuma sekedar saran aja, daripada anda membeli shampo mobil dengan kemasan yang banyak, ternyata shampo mobil tersebut tidak cocok untuk mobil anda, itu bisa menjadi hal yang mubadzir.

 

Maka dari itu, anda harus cermat dan teliti dalam memilih shampo mobil atau motor untuk anda sendiri. Dalam membeli shampo seperti banyak dijual di took-toko konvensional ataupun di took online seperti tokopedia, OLX, bukalapak dll. Anda tinggal memilih sesuai selera anda, sesuai kebijakan anda sebagai pembeli. Karena disana banyak pilihan shampo mobil atau motor yang sangat beragam. Semua belum terlambat, mulai dari sekarang rawatlah mobil atau anda, jangan nunggu kotor dan kusam baru anda sigap untuk memulai mencuci kendaraan anda.

Demikian artikel yang saya tulis untuk anda, semoga bermanfaat bagi anda semua. Salam IKAME !!!

 

Silahkan tulis komentar anda !

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *